Scroll untuk baca artikel
Bonek Bule
TOP SAGU
TOP SAGU
TOP MEDIA
LIFESTYLE

Antusiasme Membludak! Ribuan Peserta Meriahkan Surabaya ITS Run Fest 2025, Ajang Kolaborasi Pemkot dan IKA ITS Jatim

52
×

Antusiasme Membludak! Ribuan Peserta Meriahkan Surabaya ITS Run Fest 2025, Ajang Kolaborasi Pemkot dan IKA ITS Jatim

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi running.freepik.
toplegal

TOPMEDIA-Antusiasme masyarakat pecah dalam gelaran perdana Surabaya ITS Run Fest 2025 yang berlangsung pada Minggu, 2 November 2025.

Acara hasil kolaborasi Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dan Ikatan Alumni Institut Teknologi Sepuluh Nopember (IKA ITS) Wilayah Jawa Timur ini menjadi wujud nyata sinergi antara dunia akademik, alumni, dan pemerintah dalam menggerakkan sport tourism di Kota Pahlawan.

HALAL BERKAH

Ketua Harian IKA ITS PW Jatim, Yoke Candra Katon, menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar ajang olahraga, melainkan bagian dari visi besar Ketua Umum IKA ITS PW Jatim sekaligus Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, untuk memadukan intelektualitas dan semangat pembangunan kota melalui kegiatan positif.

“Ini bukan sekadar lomba lari. Kami ingin merangkai kekuatan antara alumni, ITS yang kaya sumber daya ahli, serta pemerintah kota. Kegiatan ini menjadi momentum untuk hidup sehat sekaligus memperingati Dies Natalis ITS ke-65,” ujar Yoke dalam konferensi pers di Balai Pemuda, Sabtu (1/11/2025).

Baca Juga:  Roblox Game Populer yang Perlu Diwaspadai Orang Tua, Ini Alasan Mendikdasmen Melarangnya

Ia menambahkan, Surabaya ITS Run Fest juga menjadi simbol kolaborasi nyata yang berdampak langsung bagi masyarakat.

Dukungan dari berbagai perusahaan dan komunitas diharapkan mampu mempercepat penanganan isu-isu perkotaan, seperti perencanaan infrastruktur dan tata kelola lingkungan.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin membangun kesadaran bahwa seluruh elemen memiliki peran dalam menciptakan kota yang lebih baik,” tegasnya.

Sementara itu, Sekretaris Umum IKA ITS PW Jatim yang juga Wakil Rektor II ITS, Dr. Machsus, menuturkan bahwa Surabaya ITS Run Fest merupakan inovasi baru yang akan dijadikan agenda tahunan.

“Ini adalah event perdana, dan ke depan akan menjadi kegiatan rutin hasil kolaborasi ITS, IKA ITS, dan Pemkot Surabaya,” ujarnya.

Baca Juga:  Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Retak, Ucapan Azka dari Masa Lalu Jadi Sorotan

Dr. Machsus menjelaskan, animo peserta sangat tinggi. Meski pendaftar membludak, panitia membatasi jumlah peserta hanya 3.000 orang demi menjaga kenyamanan dan kualitas penyelenggaraan.

“Antusiasme ini luar biasa. Tahun depan, kami berencana membuka kuota lebih besar agar lebih banyak masyarakat bisa berpartisipasi,” tambahnya.

Rangkaian Dies Natalis ITS ke-65 tahun ini cukup padat. Dimulai dari kegiatan keagamaan ITS Bersholawat, berlanjut ke berbagai lomba olahraga seperti badminton dan tenis, serta konferensi ilmiah, sebelum mencapai puncak di ajang Surabaya ITS Run Fest.

Ketua Pelaksana, Malik Atmadja, mengungkapkan bahwa Surabaya ITS Run Fest diikuti peserta dari berbagai kota dengan tiga kategori lomba, yakni 2K, 5K, dan 10K.

“Antusiasmenya luar biasa. Setelah pendaftaran ditutup, masih ada sekitar 700 calon peserta yang tidak bisa kami akomodasi,” ujarnya.

Baca Juga:  Gerakan Wajib Belajar 13 Tahun di Surabaya, Anak Pra-Sekolah Wajib Masuk PAUD

Malik menjelaskan, selain berfungsi sebagai ajang olahraga, Surabaya ITS Run Fest juga memiliki makna filosofis dan nilai ekonomi.

“Berlari adalah simbol semangat ITS untuk terus berprestasi dan berinovasi di berbagai bidang, baik akademik maupun non-akademik,” katanya.

Selain itu, acara ini turut mendukung perekonomian lokal dengan melibatkan pelaku UMKM Surabaya.

“Kami bekerja sama dengan Dinkopumdag Surabaya untuk memberi ruang bagi pelaku UMKM membuka stan dan berjualan di area acara, agar mereka mendapatkan peluang bisnis lebih luas,” tutupnya.

TEMANISHA.COM